Prihatin Akan Maraknya Penyalahgunaan Narkoba, Kampung di Pessel ini Bentuk Kampung Anti Narkoba

Sabtu, 24 September 2022 - 14:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandasapuluah.com – Untuk memperkuat upaya pencegahan dan pendeteksian dini terhadap penyalahgunaan narkoba, salah satu kampung di Pesisir Selatan, Sumatera Barat membentuk Kampung Anti terhadap Narkoba.

Kampung Anti terhadap Narkoba itu terbentuk di Dusun Solok Padi-padi, Kampung Padang Marapalam, Nagari Lakitan Utara, Kecamatan Lengayang.

Tokoh Pemuda setempat Yanto mengatakan, program itu lahir karena keprihatinan akan maraknya penyalahgunaan narkoba di daerah sekitar kampung tersebut.

ADVERTISEMENT

space kosong

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Prihatin akan hal itu kita bersama Pepsi (pemuda Solok Padi-padi), pemerintahan nagari, tokoh masyarakat dan perantau membahas solusi terkait ini,” kata Yanto kepada bandasapuluah, Jumat (23/9).

Baca Juga :  Seorang Remaja Hanyut saat Mandi-Mandi di Kambang Utara

Disetujui oleh masyarakat dan didukung penuh oleh perantau, kata Yanto, maka dibentuklah Kampung Anti Narkoba sebagai langkah antisipasi agar narkoba tidak menyebar di daerah tersebut.

“Kita sepakat untuk membentuk Kampung Anti terhadap Narkoba dan Alhamdulillah mendapatkan respon positif dari segala pihak,” ujar Yanto.

Kepala Kampung Padang Marapalam Masrium mengatakan, gerakan Kampung Anti Narkoba telah terbentuk sejak dua bulan yang lalu.

Saat ini, kata Masrium, gerakan itu tengah masif melakukan sosialisasi akan dampak dan bahaya menyalahgunakan narkoba. Dalam sosialisasi, juga ditempelkan stiker tentang bahaya narkoba ke rumah-rumah masyarakat.

Baca Juga :  Seorang Pria di Pessel Diringkus Polisi, 6 Paket Sabu dan Uang Jutaan Rupiah jadi Barang Bukti

“Kita sekarang banyak sosialisasi dari rumah ke rumah dan dari kedai ke kedai,” ucapnya.

Ia menyebut, Kampung Anti Narkoba itu telah diketahui oleh banyak pihak termasuk dari kepolisian dan mendapat respon yang baik.

Klik berikutnya untuk membaca halaman selanjutnya

Follow WhatsApp Channel Bandasapuluah.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Sepasang Muda-mudi Diciduk Satpol PP Pessel Saat Pacaran di Tempat Gelap dan Sepi
Usai Dilantik, IPTI Pessel Siapkan Program 100 Hari Kerja hingga Tingkat Nagari
Bangun Sinergisitas Penanganan Pelanggaran, Bawaslu Pessel Gelar Pertemuan dengan Panwascam dan Stake Holders
TMMD Ke -115, Kodim 0311/Pessel Ditutup, Sasaran Fisik dan Non Fisik Tetap di Jaga dan Dirawat
Waduh, Katanya Puskesmas Termegah di Pessel, Tiang Bendera Puskesmas Kayu Gadang Hanya dari Bambu
Satgas TMMD Gelar Sosialisasi Bahaya Laten Komunis dan Bahaya Terorisme
Bertempat di Takicok Cafe, ESI Pessel Matangkan Persiapan Rudi Hariyansyah Cup
Totalitas Bantu Orang Tua Asuh, dari Memasak hingga Setrika Baju Dilakukan Anggota Satgas TMMD Pessel Ini

Berita Terkait

Rabu, 30 November 2022 - 17:51 WIB

Sepasang Muda-mudi Diciduk Satpol PP Pessel Saat Pacaran di Tempat Gelap dan Sepi

Kamis, 17 November 2022 - 17:58 WIB

Usai Dilantik, IPTI Pessel Siapkan Program 100 Hari Kerja hingga Tingkat Nagari

Kamis, 10 November 2022 - 11:28 WIB

Bangun Sinergisitas Penanganan Pelanggaran, Bawaslu Pessel Gelar Pertemuan dengan Panwascam dan Stake Holders

Rabu, 9 November 2022 - 16:53 WIB

TMMD Ke -115, Kodim 0311/Pessel Ditutup, Sasaran Fisik dan Non Fisik Tetap di Jaga dan Dirawat

Rabu, 9 November 2022 - 10:55 WIB

Waduh, Katanya Puskesmas Termegah di Pessel, Tiang Bendera Puskesmas Kayu Gadang Hanya dari Bambu

Berita Terbaru