Parak Jigarang di nisbahkan dari sebutan nama orang yang pertama kali mendiami daerah tersebut yakni Haji Daim yang dikenal oleh masyarakat sebagai Haji Garang.
Haji Daim adalah orang suku Chaniago yang berasal dari daerah di sekitar Danau Singkarak. Tidak ada keterangan yang dapat memastikan sejak kapan ia mulai mendiami daerah tersebut.
Ratna salah seorang keturunan Haji Daim menjelaskan bahwa dari cerita yang ia terima secara turun menurun, moyangnya itu menetap di daerah tersebut sejak zaman Belanda.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Menurut Ratna, sejak ia kanak-kanak daerah itu sudah dikenal sebagai Parak Jigarang yang berarti Parak Haji Garang.
Akan tetapi Ratna tidak dapat menjelaskan mengapa Haji Daim merantau ke daerah itu.
Sejak mendiami daerah itu, Haji Daim dikenal sebagai orang yang sangat rajin manaruko parak yang kemudian dijadikan sebagai tempat tinggalnya sekaligus tempat ia berladang.
Hampir setiap hari orang melihat ia bekerja manaruko parak, sehingga masyarakat mengenalnya sebagai orang yang rajin.
Klik berikutnya untuk melanjutkan membaca halaman selanjutnya…
Halaman : 1 2 3 4 Selanjutnya