Yozki mengatakan, SK dan SPK untuk mereka akan segera terbit setelah proses keseluruhan selesai. Akan tetapi, SK dan SPK mereka harus menunggu selesainya proses PPPK dari tenaga kesehatan.
Dari 830 PPPK dari tenaga kesehatan, sekarang hanya tinggal 9 orang lagi yang belum selesai prosesnya di BKN.
Yozki menegaskan bahwa pihaknya terus memantau dan mengupayakan agar proses untuk 9 orang PPPK kesehatan tersebut dapat segera terselesaikan dengan lancar.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kami berharap dapat selesai dalam waktu dekat. Karena bukan pada kita keputusan, tetapi pada BKN,” pungkasnya.
“Kami berharap seluruh proses penerbitan SK dapat segera selesai agar para PPPK baik tenaga pendidikan maupun kesehatan dapat segera melaksanakan tugas mereka dengan status yang sudah jelas,” tutupnya.
Apakah benar akan kelar dalam waktu dekat? Kita tunggu perkembangan selanjutnya.