Gelar Anugerah Hafizh, Baznas Padang Panjang Beri Reward 390 Penghafal Al-Qur’an

Rabu, 20 Desember 2023 - 10:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Baznas Padang Panjang

Baznas Padang Panjang

Bandasapuluah.com — Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Padang Panjang memberikan reward kepada 390 penghafal Al-Qur’an yang lolos seleksi pada kegiatan Anugerah Hafizh Al-Qur’an, Senin (19/12) hingga Selasa (20/12) di Masjid Agung Manarul ‘Ilmi Islamic Centre.

Tim juri meloloskan 390 peserta dari 622 yang mendaftar. Terdiri dari kategori 1 Juz sebanyak 133 peserta kelas 1-3 SD. Masing-masingnya mendapat uang tunai Rp250.000. Kategori 2 Juz, 146 peserta kelas 4-6 SD (uang tunai Rp500 ribu).

Kategori 3 Juz, 76 peserta tingkat SLTP (Rp750 ribu), dan 5 Juz, 35 peserta tingkat SLTA (Rp1 juta) Adapun peserta terbaik kategori 1 Juz diraih Muhammad Abdurrahman (nilai 96,4). Kategori 2 Juz, Ikramu Azzam Adinra (nilai 99,2). Kategori 3 Juz, Cut Athahira Sabhara (nilai 96). Kategori 5 Juz, Zhafran Zandra Alfarizti (nilai 99,5).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, Drs. Maiharman memuji Baznas yang menunjukkan bukti nyata dan komitmen mewujudkan Kota Padang Panjang sebagai kota yang religius.

“Kami memandang ini sebagai strategi menumbuhkan motivasi anak untuk lebih peduli terhadap kitab suci Al-Qur’an, terlebih di zaman serba modern ini,” katanya saat menutup acara tersebut.

Menurutnya, kegiatan ini bukan semata-mata perlombaan untuk mencari pemenang. Melainkan sebuah ajang pembelajaran dan pendidikan bagi anak.

Anugerah Hafizh bisa diartikan sebagai penghargaan atas usaha menghafal Al-Qur’an yang menjaganya.

Ketua Baznas Padang Panjang, Syamsuarni, S.Ag mengatakan, kegiatan ini digelar untuk ketiga kalinya. Seleksi ketat dilewati para peserta terutama 3 Juz dan 5 Juz.

“Permintaan kami dari Baznas hanya ada dua. Doakan kami selalu istikomah di jalan Allah, menimbang sama berat mengukur sama panjang. Kami bukan Hafizh, doakan kami bisa masuk surga bersama saudara kami para penghafal Al-Qur’an,” tuturnya.

Follow WhatsApp Channel m.bandasapuluah.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Afrizal Terpilih sebagai Ketua Umum DPP IKAPSO Periode 2025–2030
Tan Sri Rais Yatim: Minangkabau Harus Bangkit Menatap Cakrawala Sejarah dan Budaya
Baralek Gadang Putrinya Sukses dan Penuh Makna, Fifaldi Apresiasi Kekompakan Dunsanak di Rantau
Meriah dan Penuh Makna, Babako dan Bainai Tri Wulan Dihadiri Petinggi PKPS
Persaingan Ketua KONI Pessel Makin Dinamis, Rodi Chandra Resmi Nyatakan Maju
HKB dan Tokoh Perantau Apresiasi Suksesnya Prosesi Adat Pernikahan Tri Wulan dan Aryza
Buya Afrizal Moetwa: PERTI Sumbar Perlu Dipimpin oleh Sosok yang Punya Banyak Waktu
HKB Apresiasi Pelestarian Adat Minangkabau dalam Prosesi Pernikahan Tri Wulan dan Aryza

Berita Terkait

Senin, 21 Juli 2025 - 20:37 WIB

Afrizal Terpilih sebagai Ketua Umum DPP IKAPSO Periode 2025–2030

Minggu, 20 Juli 2025 - 13:05 WIB

Baralek Gadang Putrinya Sukses dan Penuh Makna, Fifaldi Apresiasi Kekompakan Dunsanak di Rantau

Sabtu, 19 Juli 2025 - 13:04 WIB

Meriah dan Penuh Makna, Babako dan Bainai Tri Wulan Dihadiri Petinggi PKPS

Jumat, 18 Juli 2025 - 21:27 WIB

Persaingan Ketua KONI Pessel Makin Dinamis, Rodi Chandra Resmi Nyatakan Maju

Jumat, 18 Juli 2025 - 21:16 WIB

HKB dan Tokoh Perantau Apresiasi Suksesnya Prosesi Adat Pernikahan Tri Wulan dan Aryza

Berita Terbaru