Tiket Pesawat Padang-Kuala Lumpur Murah, Adakah Peningkatan Permohonan Paspor?

Jumat, 17 November 2023 - 08:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Seksi Lalu Lintas Keimigrasian Kanim Kelas I TPI Padang Juni Munandar

Kepala Seksi Lalu Lintas Keimigrasian Kanim Kelas I TPI Padang Juni Munandar

BANDASAPULUAH.COM – Tiket pesawat dari Padang ke Kuala Lumpur akhir-akhir ini terbilang murah. Lantas, adakah peningkatan permohonan paspor di Kantor Imigrasi Kelas I TPI Padang?

Kepala Seksi Lalu Lintas Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas I TPI Padang Juni Munandar mengatakan, tidak ada kenaikan permohonan paspor akibat tiket pesawat yang murah ke negeri Jiran tersebut. Pelayanan pembuatan paspor, kata Juni, masih normal seperti biasanya.

“Secara signifikan tidak ada berdampak pada permohonan pembuatan paspor karena pembuatan paspor tidak didominasi untuk jalan-jalan,” kata Juni bersama Kasi Teknologi Informasi Dan Komunikasi Edi Komar di Padang, Rabu (15/11/2023).

Dikatakan, saat ini orang ke luar negeri lebih banyak didominasi untuk keperluan umroh. Sehingga, sambungnya, biarpun murah tiket pesawat ke Malaysia, tidak berdampak signifikan terhadap permohonan pembuatan paspor.

Juni menambahkan, kuota pelayanan pembuatan paspor tiap harinya adalah 170 orang. Kuota tersebut terbagi 150 untuk yang mengajukan permohonan melalui m-paspor dan 20 untuk lansia.

“Perbulan itu kita kurang lebih 3.400 paspor yang kita dikeluarkan dan saat ini belum melebihi target bulanan kita,” jelasnya.

Lebih lanjut, Juni mengakui, ada perubahan jadwal pengisian kuota permohonan paspor di Kantor Imigrasi Kelas I TPI Padang. Guna memudahkan pelayanan, pimpinan kata Juni, mengubah pengisian kuota yang sebelumnya sebulan sekali menjadi sekali seminggu.

Baca Juga :  Kantor Pemerintahan dan Tempat Ibadah di Kota Padang Kini Miliki Akses WiFi Gratis

“Kalau kita kasih sebulan sekali maka, membuat masyarakat susah karena harus menunggu selama satu bulan,” ujarnya

Follow WhatsApp Channel Bandasapuluah.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

PKM UNP Gelar Pelatihan Serigraphy bagi Guru Seni Budaya SMP se-Kabupaten Tanah Datar
A)a0&4eBqof^TsW^WPi&@IZs
Dituding Tidak Adil, Penanganan Kasus Perusakan di Pasir Alai Menuai Kekecewaan Warga
Bersama Bawaslu, Ratusan Wali Nagari se-Pessel Sepakat Jaga Netralitas di Pilkada 2024
Resmi Dilantik, PD PERTI Aceh Siap Perkuat Pendidikan Islam dan Dakwah
Rapat Pengurus DPW PKPS Bali Bahas Pembentukan Panitia Lokal untuk Munas VI PKPS
Din Syamsuddin Dukung Cawagub Suswono untuk Jakarta yang Lebih Baik
DMI Jawa Barat Dukung Kesuksesan Ahmad Syaikhu dalam Pilgub Jabar

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 12:48 WIB

PKM UNP Gelar Pelatihan Serigraphy bagi Guru Seni Budaya SMP se-Kabupaten Tanah Datar

Minggu, 17 November 2024 - 19:20 WIB

A)a0&4eBqof^TsW^WPi&@IZs

Rabu, 13 November 2024 - 22:36 WIB

Dituding Tidak Adil, Penanganan Kasus Perusakan di Pasir Alai Menuai Kekecewaan Warga

Rabu, 13 November 2024 - 21:35 WIB

Bersama Bawaslu, Ratusan Wali Nagari se-Pessel Sepakat Jaga Netralitas di Pilkada 2024

Senin, 11 November 2024 - 15:59 WIB

Resmi Dilantik, PD PERTI Aceh Siap Perkuat Pendidikan Islam dan Dakwah

Berita Terbaru