Investor Asal Italia Akan Bangun Hotel di Kota Pariaman

Rabu, 27 Juli 2022 - 18:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Walikota Pariaman, Genius Umar saat sambut kunjungan Mr. Marino, investor asal italia, yang berdomisili di Swiss.

Walikota Pariaman, Genius Umar saat sambut kunjungan Mr. Marino, investor asal italia, yang berdomisili di Swiss.

Bandasapuluah.com – Walikota Pariaman, Genius Umar sambut hangat kunjungan Mr. Marino, investor asal italia, yang berdomisili di Swiss.

Dilansir dari pariamankota.go.id ,Genius Umar mengatakan bahwa Mr. Marino sangat terkesan dengan keindahan alam, keramahan dan kuliner dari Kota Pariaman, sehingga tertarik untuk membangun Hotel dan Pengelolaan Pulau Tangah.

“Hari ini, saya menerima kunjungan Mr. Marino, investor asal Italia yang akan berinvestasi di Kota Pariaman, beliau sedah banyak mendengar tentang Kota Pariaman, dan kemaren sudah tiba di Pariaman dan berkeliling menikmati berbagai destinasi yang ada disini,” ujarnya di ruang kerja beliau, Balaikota Pariaman, Senin (25/7).

Baca Juga :  Padang Panjang Raih Penghargaan Kota Layak Anak Kategori Nindya

Genius Umar menjelaskan Mr. Marino sendiri, telah banyak berinvestasi di indonesia, dimana dirinya mempunyai Villa di Bali dan juga usaha Hotel dan Art di Yogyakarta, dan juga Kalimantan, belum lagi investasi Hotel dirinya di beberapa negara lain, seperti Dubai, Singapura dan Thailand.

“Kota Pariaman saat ini telah menjelma menjadi destinasi unggulan di Sumatera Barat dan Regional Sumatera, bahkan secara Nasional, tetapi belum mempunyai Hotel yang representatif, bagi turis Nasional dan Mancanegara, karena itu kita akan dukung upaya Mr. Marino untuk membuat Hotel di Kota Pariaman ini,” tukasnya.

Baca Juga :  Strategi dan Budaya Politik dalam Komunikasi Politisi

Lebih lanjut orang nomor satu di Kota Pariaman ini juga menuturkan bahwa selain Hotel, nanti juga akan pembangunan restoran dan pengelolaan Pulau Tangah yang akan akan dikelola oleh pihak swasta, sehingga Kota Pariaman akan semakin maju dan lebih baik lagi.

“Ditengah keterbatasan anggaran di pemerintah saat ini, peran swasta dalam membangun daerah sangat diperlukan, sehingga kita dapat terus melakukan pembangunan dalam mewujudkan Kota Pariaman  yang lebih lagi,” ungkapnya.

Follow WhatsApp Channel Bandasapuluah.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Nelayan yang Hilang di Perairan Pulau Marak Tarusan Berhasil Ditemukan Selamat
2 Nelayan Terjebak Badai di Perairan Pulau Marak Tarusan, Satu Orang Selamat
Resmi Jabat Ketua TP-PKK Pessel, Lisda Hendrajoni Prioritaskan Kesejahteraan Keluarga
Tekan Lakalantas, Satlantas Polres Pessel Razia Kendaraan di Depan Polsek Sutera
Pantau Pasar Murah, Hendrajoni Pastikan Sembako Terjangkau Selama Ramadan
PERTI Tegaskan Sikap Ikuti Keputusan Sidang Isbat Penentuan Awal Ramadhan
Komisi VIII DPR RI Tinjau Persiapan Haji di Embarkasi Padang, Lisda Hendrajoni Tekankan Evaluasi Sistem
Wujudkan Program Nagari Pandai, Wabup Risnaldi Tinjau Sekolah Terpencil di Bayang Utara

Berita Terkait

Sabtu, 8 Maret 2025 - 14:46 WIB

Nelayan yang Hilang di Perairan Pulau Marak Tarusan Berhasil Ditemukan Selamat

Sabtu, 8 Maret 2025 - 01:47 WIB

2 Nelayan Terjebak Badai di Perairan Pulau Marak Tarusan, Satu Orang Selamat

Jumat, 7 Maret 2025 - 00:36 WIB

Resmi Jabat Ketua TP-PKK Pessel, Lisda Hendrajoni Prioritaskan Kesejahteraan Keluarga

Kamis, 6 Maret 2025 - 21:49 WIB

Tekan Lakalantas, Satlantas Polres Pessel Razia Kendaraan di Depan Polsek Sutera

Rabu, 5 Maret 2025 - 19:43 WIB

Pantau Pasar Murah, Hendrajoni Pastikan Sembako Terjangkau Selama Ramadan

Berita Terbaru

Entertainment

Toxic Relationship, Aisyah Aqilah Diminta Jauhi Aliando Syarief

Jumat, 7 Mar 2025 - 21:16 WIB

error: Content is protected !!