Mahasiswa Pesisir Selatan Turun ke Jalan Galang Dana Bantu Korban Banjir Lengayang

Redaksi
12 Jan 2021 19:54
Berita 0 37
1 menit membaca

Padang, bandasapuluah.com – Sejumlah mahasiswa dari berbagai organisasi mahasiswa daerah (Ormada) di Pesisir Selatan, Sumatera Barat menggalang bantuan untuk korban bencana banjir di Kecamatan Lengayang, Pesisir Selatan.

“Penggalangan dana ini bentuk kepedulian sesama dan solidaritas terhadap masyarakat yang terkena musibah,” kata Anggi selaku koordinator lapangan kepada bandasapuluah, Selasa (12/01) siang.

Ia menjelaskan, penggalangan dana yang dilakukan pihaknya dimulai 12 Januari hingga tiga hari kedepan dan dipusatkan di beberapa titik perempatan jalan di Kota Padang, di antaranya Simpang Haru, Simpang Lubuk Begalung dan Simpang Telkom.

“Rencananya hingga 14 Januari 2021. Sasaran kegiatan ini adalah untuk meringankan beban saudara kita yang terkena musibah kebanjiran di Lengayang,” ungkap Demisioner Himpunan Mahasiswa Pelajar Lengayang (HMPL) tersebut.

Anggi menambahkan, hasil donasi sementara yang terkumpul berjumlah Rp 1.241.000. “Penyerahan akan kita salurkan secara bersama, sesuai forum dan diskusi bersama.,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia mengucapkan terimakasih kepada Ormada yang telah membantu dan meluangkan waktu untuk turun kejalan membantu menggalang dana tersebut. Selain itu, ia mengajak masyarakat untuk dapat bersama-sama membantu mengulurkan tangan untuk meringankan beban korban banjir di Lengayang.

” Terima kasih kepada kawan-kawan mahasiswa yang telah membantu dan meluangkan waktu untuk kegiatan ini. Semoga bernilai ibadah untuk semua mahasiswa Pessel yang telah ikut serta dalam penggalangan dana ini,” pungkasnya. (Tinto/zal)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *