Kekayaan Rusma Yul Anwar Meningkat Rp200 juta, Luas Tanah Bertambah 10 Hektare

Kamis, 15 Juni 2023 - 16:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Pesisir Selatan Rusma Yul Anwar

Bupati Pesisir Selatan Rusma Yul Anwar

Bandasapuluah.com – Harta Kekayaan Bupati Pesisir Selatan, Sumatera Barat Rusma Yul Anwar mengalami peningkatan. Kekayaan Rusma meningkat hampir Rp200 juta dibandingkan tahun 2021.

Rusma dalam laporan LHKPN periodik 2022 yang disampaikan pada 28 Maret 2023 memiliki total harta kekayaan sebesar Rp2,169 miliar. Meningkat Rp195,9 juta dari tahun sebelumnya yang berjumlah Rp1,973 miliar.

Harta kekayaan Rusma saat ini didominasi oleh aset properti berupa tanah dan bangunan. Sementara, pada tahun sebelumnya, kekayaan Mantan Ketua DPC Gerindra Pessel ini didominasi oleh harta bergerak lainnya.

Aset properti milik Rusma mengalami peningkatan tajam. Dari sebelumnya hanya memiliki dua aset properti senilai Rp462 juta, sekarang ia memiliki tanah dan bangunan di enam lokasi di Pesisir Selatan.

Kenaikan tanah dan bangunan milik politisi PDI Perjuangan itu mencapai Rp1,516 miliar. Dengan penambahan luas tanah sebesar 100.000 m² atau 10 hektare.

Tanah seluas 10 hektare tersebut terbagi di empat lokasi yang berbeda. Tanah seluas 40.000 m² atau 4 hektare senilai menjadi lokasi tanah paling luas yang ia miliki.

Adapun keenam tanah dan bangunan milik Rusma adalah sebagai berikut:

  1. Tanah dan bangunan seluas 350
    m²/230 m² senilai
    Rp366,8 juta
  2. Tanah dan bangunan seluas 220
    m²/96 m² senilai Rp250 juta
  3. Tanah seluas 30.000 m² senilai
    Rp150 juta
  4. Tanah seluas 20.000 m² senilai Rp300 juta
  5. Tanah seluas 10.000 m² senilai Rp250 juta
  6. Tanah seluar 40.000 m² senilai Rp200 juta.
Baca Juga :  Bukannya Rajin Ibadah di Bulan Ramadan, 6 Pria di Pesisir Selatan ini Malah Asyik Berjudi

Selain tanah dan bangunan, Rusma juga memiliki kendaraan berupa mobil Toyota Yaris Minibus senilai Rp150 juta. Kemudian, Rusma tercatat memiliki harta bergerak lainnya sebesar Rp88,6 juta.

Selain itu, ia juga memiliki kas dan setara kas sebanyak Rp413,9 juta serta tercatat tidak memiliki hutang.

Follow WhatsApp Channel Bandasapuluah.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Hadiri Pengukuhan Penghulu di Nagari Tambang, Wabup Pessel: Peran Ninik Mamak Penting dalam Pemerintahan
Berlangsung Khidmat dan Penuh Makna, KAN Tambang Kukuhkan 10 Penghulu
Camat IV Jurai Dorong Koperasi Merah Putih Disesuaikan dengan Potensi di Nagari
Buka Kejurda Sepak Takraw Sumbar 2025, Wabup Pessel Tegaskan Komitmen Lawan Narkoba Lewat Olahraga
Tanam 9.000 Bibit Mangrove, Bupati Hendrajoni Tegaskan Komitmen Lindungi Ekosistem Laut
Tertibkan Parkir Liar di RSUD M. Zein, Dishub Bakal Gandeng Pol PP dan Satlantas Polres Pessel
Dukung Program Nagari Sehat, RSUD M Zein Painan Perluas Layanan dan Tambah Fasilitas
Dorong Kualitas Beras Pessel, Bupati Pessel Usulkan Pengadaan Mesin Pengering Gabah

Berita Terkait

Sabtu, 24 Mei 2025 - 13:45 WIB

Hadiri Pengukuhan Penghulu di Nagari Tambang, Wabup Pessel: Peran Ninik Mamak Penting dalam Pemerintahan

Sabtu, 24 Mei 2025 - 13:28 WIB

Berlangsung Khidmat dan Penuh Makna, KAN Tambang Kukuhkan 10 Penghulu

Sabtu, 24 Mei 2025 - 12:08 WIB

Camat IV Jurai Dorong Koperasi Merah Putih Disesuaikan dengan Potensi di Nagari

Jumat, 23 Mei 2025 - 15:36 WIB

Buka Kejurda Sepak Takraw Sumbar 2025, Wabup Pessel Tegaskan Komitmen Lawan Narkoba Lewat Olahraga

Jumat, 23 Mei 2025 - 13:14 WIB

Tanam 9.000 Bibit Mangrove, Bupati Hendrajoni Tegaskan Komitmen Lindungi Ekosistem Laut

Berita Terbaru