Pengurus DPW PKPS Kalbar Akan Dikukuhkan Besok, Ini Pesan Zulhendri

Jumat, 10 November 2023 - 09:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PONTIANAK – Pengurus Dewan Pengurus Wilayah Perkumpulan Keluarga Pesisir Selatan (DPW PKPS) Provinsi Kalimantan Barat masa bakti 2023-2028 bakal dikukuhkan. Pengukuhan direncanakan bertempat di Hotel Ibis Pontianak pada Sabtu (11/11/2023).

Ketua DPP PKPS Zulhendri Chaniago mengatakan, pengurus baru DPW PKPS Kalimantan Barat dibawah kepemimpinan Jhon Hendri akan melahirkan berbagai program kerja dan terobosan. Pasalnya, kepengurusan tersebut diisi oleh tokoh-tokoh Pesisir Selatan dari latar belakang yang beragam sesuai dengan keahlian dan kompetensi masing-masing.

“Kita berharap kepada pengurus yang akan dilantik nantinya menjalankan organisasi dengan amanah dan kolaborasi untuk kemajuan DPW PKPS Kalimantan Barat,” kata Zulhendri kepada awak media di Jakarta, Jumat (10/11/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Caleg DPR RI Dapil Sumbar 1 dari Partai Hanura itu menambahkan, kepengurusan baru ini juga terus tetap Bersatu dan terus menjaga kekompakan. Apalagi saat ini tahun ini adalah tahun politik.

“Jangan sampai rasa kekeluargaan yang telah lama terjalin dalam bingkai kebersamaan selama ini terputus karena berbeda pilihan politik,” katanya.

Baca Juga :  Rapimnas PKPS 2024: Menuju Kontribusi Nyata dalam Pembangunan Pessel yang Bermartabat

Pria yang juga diamanahkan sebagai Sekretaris Jenderal PP Perti itu menambahkan, dengan terbentuknya kepengurusan baru diharapkan PKPS bisa lebih baik dan menjadikan PKPS Kalbar sebagai tempat berbagi untuk membangun kampung halaman. Ia menegaskan, membangun Pessel harus ada sinergitas ranah dan Rantau.

Lebih lanjut. Zul berharap kegiatan pelantikan nantinya berjalan dengan lancar dan sukses sebagaimana diharapkan. Ia juga mengimbau seluruh Keluarga Pesisir Selatan yang berada di di provinsi berjuluk Seribu Sungai itu ikut bersama-sama membangun dan membesarkan organisasi PKPS serta mensukseskan acara tersebut.

“Semoga dengan adanya wadah ini bisa mempersatukan kita dan menjalin rasa kekeluargaan selalu baik di ranah dan di rantau,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjend) DPP PKPS Ahman Nurdin berharap kekompakan dan persatuan perantau Pesisir Selatan di Kalbar terus dipertahankan dan diperkuat. Program ataupun terobosan yang dibuat oleh pengurus diharapkan membawa manfaat dan perubahan yang lebih baik. Baik untuk perantau ataupun masyarakat di kampung halaman.

Baca Juga :  Masuk Kepengurusan DPP PKPS, Nagita Slavina Diharapkan Hadir di Munas VI

Ahman Nurdin menilai kekompakan merupakan kunci utama untuk keberlangsungan organisasi. Untuk itu, ia mengimbau Pengurus DPW PKPS Kalbar yang baru untuk terus menjalin komunikasi dan kekompakan antar anggota.

“Mudahan apa yang menjadi program pengurus selaras dengan program DPP PKPS dan bisa terlaksana dengan baik,” harapnya.

Ia melanjutkan, permasalahan dan tantangan dalam berorganisasi akan semakin banyak dan kompkek. Untuk itu, Ahman Nurdin menilai, solidaritas, persatuan dan kekompakan menjadi kunci utama dalam menghadapi segala hal tersebut.

“Teruslah memupuk rasa persatuan dan kesatuan sesama perantau dan memperkuat tali silahturahmi,” kata Ahman Nurdin.

Acara pengukuhan sendiri rencananya akan menampilkan hiburan dari artis Minang kenamaan yaitu Mak Pono dan Upiak Unyuik. Selain itu, acara juga diselingi dengan lelang kue dan singgang ayam.

Follow WhatsApp Channel Bandasapuluah.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Warga Jadi Garda Terdepan dalam Pengawasan Orang Asing, Imigrasi Padang Ajak Partisipasi Aktif
Ahman Nurdin Sampaikan Terima Kasih atas Kepemimpinan Zulhendri Chaniago dan Pengurus DPP PKPS Masa Bakti 2019–2024
IKM Qatar Audiensi dengan Gubernur Sumbar, Bahas Sinergi Perantau dan Pemerintah Daerah
Lengayang Gempar, Mayat Tanpa Identitas Ditemukan di Sela Batu Penahan Abrasi Pantai Pasir Putih
Diduga Setubuhi Anak di Bawah Umur, Pelarian Pria 21 Tahun Asal Pessel Berakhir di Tangerang
Munas VI PKPS Sukses Digelar, Panitia Apresiasi Dukungan Semua Elemen
Ahman Nurdin: Dinamika Munas VI PKPS Tunjukkan Semangat Demokrasi Perantau
Ahman Nurdin Apresiasi Kehadiran DPW dan DPD PKPS di Munas VI

Berita Terkait

Minggu, 6 Juli 2025 - 22:41 WIB

Warga Jadi Garda Terdepan dalam Pengawasan Orang Asing, Imigrasi Padang Ajak Partisipasi Aktif

Sabtu, 5 Juli 2025 - 22:25 WIB

Ahman Nurdin Sampaikan Terima Kasih atas Kepemimpinan Zulhendri Chaniago dan Pengurus DPP PKPS Masa Bakti 2019–2024

Kamis, 3 Juli 2025 - 22:39 WIB

IKM Qatar Audiensi dengan Gubernur Sumbar, Bahas Sinergi Perantau dan Pemerintah Daerah

Kamis, 3 Juli 2025 - 21:34 WIB

Lengayang Gempar, Mayat Tanpa Identitas Ditemukan di Sela Batu Penahan Abrasi Pantai Pasir Putih

Rabu, 2 Juli 2025 - 08:54 WIB

Diduga Setubuhi Anak di Bawah Umur, Pelarian Pria 21 Tahun Asal Pessel Berakhir di Tangerang

Berita Terbaru

error: Content is protected !!