Selain itu, saat demam biasanya terdapat peningkatan suhu tubuh. Karenanya, hal itu dapat memicu keringat berlebih dan sering buang air kecil.
Kondisi semacam ini dapat menyebabkan dehidrasi. Makan es krim yang mengandung air saat demam dapat membantu menggantikan cairan tubuh serta memberikan rasa enak di mulut.
Jadi, makan es krim yang seringkali dilarang saat demam malah memberikan manfaat bagi yang sedang mengalami demam. Namun, ada baiknya perlu memperhatikan beberapa hal bila makan es krim saat demam.
Pilihlah es krim yang rendah lemak dan tidak mengandung gula yang tinggi. Kemudian, jangan makan es krim yang berlebihan, serta tetap diiringan dengan pola makan yang sehat. Selain itu, ingat bahwa meski memiliki beberapa manfaat eskrim bukanlah obat.
Halaman : 1 2