BANDASAPULUAH.COM – Menyambut Hari Raya Idul Fitri 2025, Bank BRI Cabang Painan menyediakan fasilitas penukaran uang baru bagi masyarakat Pesisir Selatan.
Pimpinan Cabang Bank BRI Painan Alvin Nur Muhammad, menyampaikan, penukaran uang baru tahun ini akan difasilitasi melalui Aplikasi Penukaran dan Tarik Uang Rupiah (PINTAR) Bank Indonesia yang dapat diakses di https://pintar.bi.go.id.
Alvin menjelaskan, aplikasi tersebut akan dibuka mulai tanggal 23 Maret 2025 pukul 09.00 WIB.
Kata Alvin, masyarakat dapat mengajukan penukaran dengan maksimal nominal sebesar Rp4,3 per orang.
“Untuk wilayah Kabupaten Pesisir Selatan, sesuai dengan jadwal dan penetapan BI terdapat 2 tempat penukaran,” kata Alvin pada Jumat (21/3/2025).
Kedua lokasi resmi penukaran uang baru itu ialah Kantor Cabang BRI Painan yang beralamat di Jl. Agus Salim No.30, Painan, dan BRI Unit Tarusan yang berlokasi di Jl. Raya Padang – Painan No.141, Nanggalo, Koto XI Tarusan.
Dikatakan, masyarakat yang telah melakukan pemesanan melalui aplikasi untuk membawa bukti pemesanan saat pengambilan uang baru pada tanggal 27 Maret 2025 mulai pukul 09.00 WIB di lokasi yang dipilih.
“Pastikan mematuhi prosedur yang sudah ditentukan agar proses berjalan lancar dan tertib,” pesan Alvin.
Lebih lanjut, Alvin mengimbau masyarakat untuk berhati-hati terhadap peredaran uang palsu yang kerap terjadi menjelang Lebaran.
Ia menekankan pentingnya melakukan penukaran uang hanya di lokasi resmi yang telah ditunjuk oleh Bank Indonesia.
“Pastikan menukar uang baru di tempat yang terpercaya dan selalu periksa keaslian uang,” ujar Alvin
Selain itu, ia juga mengimbau nasabah agar lebih berhati-hati serta tidak menginformasikan kerahasiaan data pribadi dan data perbankan kepada orang lain atau pihak yang mengatasnamakan BRI.
Hal ini termasuk memberikan informasi data pribadi maupun data perbankan seperti nomor rekening, nomor kartu, PIN, user, password, OTP, dan lainnya melalui saluran, tautan, atau website yang tidak resmi dan tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Ia menambahkan, pihaknya juga aktif mendorong masyarakat untuk bertransaksi secara cashless melalui aplikasi BRImo. Aplikasi ini menawarkan berbagai kemudahan dan keamanan, termasuk pembayaran menggunakan QRIS dalam setiap transaksi.
“Dengan menggunakan BRImo, masyarakat dapat melakukan berbagai transaksi tanpa harus membawa uang tunai, sehingga lebih praktis dan aman,” pungkasnya.