Dulang Prestasi, Jasman Sabet Penghargaan Camat Terbaik II Sumbar

Minggu, 8 Oktober 2023 - 13:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Camat Padang Selatan Jasman

Camat Padang Selatan Jasman

BANDASAPULUAH.COM—Dulang prestasi, Camat Padang Selatan, Jasman meraih penghargaan Camat Terbaik II se-Sumatera Barat (Sumbar) tahun 2023.

Saat ditemui, Jasman mengatakan, capaian atau penghargaan yang diperoleh bukanlah merupakan hasil pribadi, melainkan bentuk dari partisipasi dan keseriusan semua pihak.

“Capaian ini bukanlah capaian saya pribadi, melainkan bentuk dari partisipasi dan keseriusan semua pihak Kecamatan Padang Selatan. Sebab, penghargaain ini sejatinya tidak terlepas dari dukungan yang terdapat di dalamnya,” jelas Jasman.

ADVERTISEMENT

space kosong

SCROLL TO RESUME CONTENT

Adapun pihak yang dimaksud, dituturkan Camat, seperti dukungan dari Pemko Padang, rekan-rekan di kecamatan, rekan-rekan di kelurahan, tokoh masyarakat, LPM, RT/RW, serta seluruh lapisan masyarakat.

“Semuanya memiliki perannya masing-masing dalam mencapai penghargaan ini. Tentu dengan hal baik ini, musti kita jaga dan kita tingkatkan lagi ke depannya,” tambahnya.

Terkait inovasi, singgung Camat, inovasi yang dilahirkan tidak terlepas daripada bagian dari indikasi saja. Sebab yang perlu ditingkatkan ialah masing-masing perorangan. Sehingga, lahir inovasi dari kerja keras, lahir dari pola pikir dan pola tindak yang melebihi rata-rata.

“Sejalan dengan perkembangan teknologi, di Padang Selatan sudah menggeser pelayanan yang mulanya manual, kemudian menjadi pelayanan digital. Seluruh lurah, kasi sudah melakukan pelaporan melalui digital,” terangnya.

Hal ini, diyakini Camat menjadi inovasi yang efektif. Sebab, ketika terjadinya kendala di lapangan, baik lurah, kasi dan seluruh komponen yang ada dapat tersampaikan langsung.

Baca Juga :  Satu Panti Asuhan dan 7 Kontrakan di Kota Padang Hangus Terbakar

“Dengan cepatnya laporan secara digitalisasi itu, maka tindakan yang akan kita berikan juga akan lebih cepat dibanding menunggu laporan dua atau tiga hari,” harapnya.

Kemudian, jelas Camat, inovasi yang dilakukan ialah melakukan perbaikan-perbaikan atau pembinaan bagi generasi muda. Baik itu melalui pembinaan agama dan budaya.

“Kita melalukan penyesuaian di sana, bagi generasi budaya yang beragama Islam, kita ajak kembali ke masjid, wirid remaja, didikan subuh dan sebagainya. Bahkan juga kita perlombakan di kecamatan mengenai prosesi penyelenggaraan salat jenazah,”

Terkait generasi muda yang tidak beragama Islam, terang Camat, juga diperhatikan. Tentu, pembinaan tersebut menyesuaikan dengan agama yang diyakini. Sebab Padang Selatan ini merupakan kawasan heterogen.

“Kemudian, inovasi kita bernama Padang Tacelak dalam semua sektor. Jika bahasa yang muda-muda ialah glowing. Glowing tersebut baik itu agama, pendidikan, ekonomi, sosial. Semua elemen itu kita satukan untuk kemajuan Padang Selatan,” akunya.

Selanjutnya, terang Camat, ialah melakukan pembersihan di Sungai Batang Arau yang sejuah ini sudah membersikan sekitar 18 bangkai kapal.

“Kita melihat dari sisi Ketertiban, Kebersihan dan Keindagan (K3). Sebab, yang akan menikmati Sungai Batang Arau ialah masyarakat. Menariknya, pembersihan di Sungai Batang Arau ini sifatnya gotong royong dan melibatkan semua pihak,” tuturnya.

Baca Juga :  Di HUT Kota dan RI, Padang Beri Dispensasi Penghapusan Denda PBB

Adapun inovasi selanjutnya ialah, jelas Camat, sedang bekerjasama menjajakan dengan Politeknik Negeri Padang (PNP) bagaimana sampah yang terdapat di Palinggam untuk membuat alat otomatis, ban berjalan.

“Jadi setiap saat ban itu berjalan, dia akan otomatis. Jika manual terus, petugas sendiri memiliki batasan seperti tenaga. Namun kalau mesin atau mekanik dirasa akan membantu. Mudah-mudahan, ke depan tidak memerlukan teknologi yang terlalu tinggi,” harapnya.

Terkait dengan penghargaan yang diperoleh, Camat mengaku, sebagai manusia memiliki rasa bangga. Namun, di satu sisi dihadapkan pada suatu tantangan.

“Di balik capaian ada tantangan yang harus kita tingkatkan. Artinya di balik rasa senang tadi, menunggu tugas berat yang harus kita selesaikan bersama-sama. Insya Allah, Padang Selatan bisa menyelesaikan hal tersebut,” tutupnya.

Follow WhatsApp Channel Bandasapuluah.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Klaim Bisa Periksa Keperawanan melalui Ritual, Petani Cabul di Pessel ini Akhirnya Ditangkap Polisi
Terlibat Perjudian Online jenis Togel, Seorang Pelajar di Sutera Ditangkap Polisi
Ini 4 Pemenang PSU DPD RI 2024 Dapil Sumbar Versi Hitung Cepat
Tralalala! Kinerja Pol PP di Era Rusma: 6 Bulan Setara dengan 6 Hari di Kota Padang
Dana CSR Aqua Solok Dinilai Bermanfaat bagi Masyarakat
Zarfi Deson Ajak Ormas Sukseskan Pemilu: Mari Tangkal Hoax dan Tolak Politik Uang
Buka Kejurda Dayung, Zarfi Deson Harap Ekonomi Masyarakat Meningkat
Yuk Ramaikan TPI Kambang, Ada Kejuaraan Dayung Antar Klub se-Pessel Selama Dua Hari

Berita Terkait

Jumat, 9 Agustus 2024 - 10:33 WIB

Klaim Bisa Periksa Keperawanan melalui Ritual, Petani Cabul di Pessel ini Akhirnya Ditangkap Polisi

Jumat, 2 Agustus 2024 - 10:07 WIB

Terlibat Perjudian Online jenis Togel, Seorang Pelajar di Sutera Ditangkap Polisi

Minggu, 14 Juli 2024 - 09:44 WIB

Ini 4 Pemenang PSU DPD RI 2024 Dapil Sumbar Versi Hitung Cepat

Rabu, 3 Juli 2024 - 14:09 WIB

Tralalala! Kinerja Pol PP di Era Rusma: 6 Bulan Setara dengan 6 Hari di Kota Padang

Rabu, 20 Desember 2023 - 10:04 WIB

Dana CSR Aqua Solok Dinilai Bermanfaat bagi Masyarakat

Berita Terbaru