BANDASAPULUAH.COM – Wakil Bupati Pesisir Selatan, Risnaldi Ibrahim, menegaskan komitmen penuh Pemerintah Daerah dalam mendukung Gerakan Pramuka sebagai salah satu pilar penting dalam pembinaan generasi muda.
Penegasan itu disampaikannya saat menghadiri Musyawarah Cabang Luar Biasa (Muscablub) Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Pesisir Selatan masa bhakti 2021–2026 yang digelar di Aula Dinas Pendidikan, Sabtu (10/5/2025).
Dalam kegiatan yang dihadiri oleh Kadispora Pessel Suhendri, pengurus Kwarcab, kwartir ranting, Majelis Pembimbing Cabang, serta utusan dari gugus depan se-Kabupaten Pesisir Selatan itu, Risnaldi mengapresiasi dedikasi Gerakan Pramuka yang selama ini telah konsisten membina karakter pemuda yang berintegritas dan berjiwa sosial tinggi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Pramuka adalah organisasi yang sangat strategis dalam membentuk karakter generasi muda,” kata Risnaldi.
Pemerintah daerah, kata dia, akan terus mendukung sepenuhnya, baik melalui kebijakan, fasilitas, maupun dukungan anggaran.
Dikatakan, pemerintah daerah membuka ruang seluas-luasnya bagi ide, pemikiran, dan perbuatan yang memberi kontribusi besar bagi kemajuan masyarakat Pesisir Selatan.
Ia juga menekankan bahwa kehadiran Pramuka harus semakin terasa di tengah masyarakat, tidak hanya dalam bentuk kegiatan seremonial, tetapi juga melalui aksi nyata yang menyentuh kebutuhan sosial, pendidikan, dan lingkungan.
Menurut Risnaldi, tantangan zaman yang terus berkembang menuntut Gerakan Pramuka untuk adaptif dan inovatif, tanpa meninggalkan nilai-nilai dasar kepramukaan yang sudah menjadi fondasi kuat dalam pembinaan generasi.
“Gerakan Pramuka harus tampil sebagai agen perubahan. Kita butuh generasi muda yang tangguh, berdaya saing, dan siap menghadapi tantangan global,” tegasnya.