Dekatkan Pelayanan, Bank Nagari Cabang Pembantu Tarusan Diresmikan

Kamis, 9 Januari 2025 - 14:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto bersama peresmian Kantor Bank Nagari Cabang Pembantu Tarusan

Foto bersama peresmian Kantor Bank Nagari Cabang Pembantu Tarusan

BANDASAPULUAH.COM – Bank Nagari Cabang Pembantu Tarusan resmi meningkatkan statusnya dari Cabang Pembantu Klas D menjadi Cabang Pembantu Klas C pada Kamis (09/01/2025).

Peresmian ini berlangsung di kantor Bank Nagari Cabang Pembantu Tarusan dengan dihadiri sejumlah tokoh penting dan pejabat daerah.

Acara yang dimulai pukul 09.00 WIB tersebut dihadiri oleh Bupati Kabupaten Pesisir Selatan Rusma Yul Anwar, anggota Komisi III DPRD Provinsi Sumatera Barat Zarfi Deson, Komisaris Utama Bank Nagari Andri Yulika, Direktur Operasional Bank Nagari Zilfa Efrizon, Pemimpin Bank Nagari Cabang Painan Helfiyanrika, serta jajaran Forkopimcam Koto XI Tarusan.

Baca Juga :  Masyarakat Lunang Antusias Ikuti Sosperda tentang Narkoba yang Digelar Zarfi Deson

Selain itu, sejumlah direktur dari berbagai BPR juga turut hadir dalam peresmian tersebut.

Dalam sambutannya, Zarfi Deson, anggota Komisi III DPRD Sumbar yang juga merupakan tokoh masyarakat, menyampaikan apresiasi terhadap peningkatan status ini.

Ia menyampaikan, kehadiran layanan Bank Nagari dengan status baru di Tarusan diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat di daerah tersebut.

“Ini adalah langkah besar untuk memberikan layanan keuangan yang lebih optimal kepada masyarakat. Dengan peningkatan status ini, saya yakin akses perbankan di Koto XI Tarusan akan semakin luas dan mempermudah berbagai transaksi,” ujar Zarfi Deson.

Baca Juga :  Safari Ramadan di Masjid Rahmaturrahim, Zarfi Deson: Jangan Meninggalkan Generasi yang Lemah

Sementara itu, Pemimpin Bank Nagari Cabang Painan, Helfiyanrika, mengungkapkan bahwa peningkatan status ini merupakan bagian dari upaya Bank Nagari untuk terus mendekatkan layanan kepada masyarakat.

“Dengan dibukanya layanan Capem Tarusan, kami berharap agar masyarakat Kecamatan Koto XI Tarusan dan sekitarnya bisa lebih terlayani, tanpa harus menempuh waktu yang lama menuju Painan,” ungkap Helfiyanrika.

Helfi menambahkan, Kantor Cabang Pembantu Tarusan telah beroperasi dengan status Klas D sejak 20 Desember 2024.

Peningkatan status menjadi Klas C ini diresmikan secara simbolis dengan pemotongan pita dan penyerahan kredit kepada beberapa KPUM.

Follow WhatsApp Channel Bandasapuluah.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

DPRD Tetapkan Hendrajoni dan Risnaldi Ibrahim sebagai Bupati dan Wabup Pesisir Selatan
Senam Rutin dan Penanaman Pohon, Lisda Hendrajoni: Langkah Nyata UNP Menuju Kampus Hijau
Hendrajoni: Media Adalah Mitra Strategis untuk Pembangunan
Bank Nagari Painan Salurkan KUR 74,6 Miliar selama 2024, Helfiyanrika: Sektor Produktif jadi Fokus Utama
Apresiasi Lomba Baju Kuruang dan Tingkuluak Kreasi di Painan, Lisda: Wujud Cinta Budaya Minangkabau
Baleg DPR RI Kunker ke Sumbar, Lisda Hendrajoni Serukan Pentingnya Komunikasi Daerah dan Pusat
Melampaui Target! Kantor Imigrasi Padang Raih Capaian PNBP 285% pada Tahun 2024
Didorong Lisda Hendrajoni, Venom Tournament Cup 2024 Resmi Digelar

Berita Terkait

Minggu, 12 Januari 2025 - 01:27 WIB

Senam Rutin dan Penanaman Pohon, Lisda Hendrajoni: Langkah Nyata UNP Menuju Kampus Hijau

Kamis, 9 Januari 2025 - 17:18 WIB

Hendrajoni: Media Adalah Mitra Strategis untuk Pembangunan

Kamis, 9 Januari 2025 - 14:34 WIB

Dekatkan Pelayanan, Bank Nagari Cabang Pembantu Tarusan Diresmikan

Senin, 23 Desember 2024 - 16:29 WIB

Bank Nagari Painan Salurkan KUR 74,6 Miliar selama 2024, Helfiyanrika: Sektor Produktif jadi Fokus Utama

Senin, 23 Desember 2024 - 16:10 WIB

Apresiasi Lomba Baju Kuruang dan Tingkuluak Kreasi di Painan, Lisda: Wujud Cinta Budaya Minangkabau

Berita Terbaru

Hitung Cepat Pilkada Pesisir Selatan 2024

Politik

Hitung Cepat Pilkada Pessel 2024

Rabu, 27 Nov 2024 - 15:19 WIB

Masjid Taqwa terletak di Cimpu Surantih, Kecamatan Sutera

Sejarah

Selayang Pandang Cimpu

Kamis, 30 Jan 2025 - 22:50 WIB