Berdasarkan LHKPN, Salim memiliki total harta kekayaan senilai Rp213,1 juta.
Kekayaannya Salim didominasi oleh aset properti. Lebih dari 90 persen kekayaannya berasal dari aset tersebut.
Pria kelahiran Ampana, Sulteng itu melaporkan hanya memiliki satu aset properti berupa tanah dan bangunan seluas 104 m² / 36 m² di Kabupaten Pesisir Selatan yang bernilai Rp210 juta.
Selain itu, ia juga memiliki beberapa alat transportasi.
Pria berusia 54 tahun itu memiliki satu unit mobil Suzuki Ertiga tahun 2013 senilai Rp60 juta.
Kemudian dua unit sepeda motor tahun 2009 dan 2020 yang masing-masing bernilai Rp2 juta dan Rp14 juta.
Dalam bentuk kas dan setara kas, ayah dari 2 anak itu memiliki Rp1,1 juta.
Klik selanjutnya untuk membaca halaman berikutnya…
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya