Kapolres Pesisir Selatan menambahkan, upaya penanggulangan narkoba tidak hanya berfokus pada penegakan hukum, tetapi juga melibatkan seluruh pihak untuk mencegah penyalahgunaan narkoba.
“Kami tidak hanya melakukan penegakan hukum, tetapi juga melibatkan semua pihak dalam upaya pencegahan agar tidak ada korban baru lagi,” jelas AKBP Nurhadiansyah.
Langkah-langkah preventif dan edukatif akan terus digalakkan, bekerja sama dengan pemerintah daerah dan instansi terkait untuk memberikan penyuluhan ke sekolah-sekolah dan masyarakat umum.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Masyarakat diharapkan turut berperan aktif dalam memerangi peredaran narkoba dengan melaporkan segala bentuk aktivitas mencurigakan di lingkungan sekitar mereka.
Kolaborasi antara masyarakat dan aparat penegak hukum sangat diperlukan untuk menciptakan lingkungan yang aman dan bebas dari narkoba.
Ini menjadi cerminan betapa seriusnya ancaman narkoba bagi generasi muda di Pesisir Selatan. Diperlukan kerjasama yang sinergis antara semua pihak untuk memutus mata rantai peredaran narkoba dan melindungi masa depan anak-anak bangsa dari kehancuran yang disebabkan oleh narkoba.