KPU Pessel Jelaskan Usia Syarat Pencalonan Bupati dan Wakil Bupati

Selasa, 20 Agustus 2024 - 12:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pesisir Selatan

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pesisir Selatan

BANDASAPULUAH.COM – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pesisir Selatan, Aswandi menjelaskan mengenai usia minimum untuk calon bupati dan wakil bupati di wilayahnya.

Aswandi menjelaskan, usia minimum yang harus dipenuhi oleh calon bupati dan wakil bupati adalah 25 tahun.

Hal ini berbeda dengan syarat usia untuk calon gubernur dan wakil gubernur yang ditetapkan minimal 30 tahun.

ADVERTISEMENT

space kosong

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dalam Pasal 15 PKPU Nomor 8 Tahun 2024, telah diatur dengan jelas bahwa usia minimum untuk calon bupati dan wakil bupati adalah 25 tahun, sedangkan untuk calon gubernur dan wakil gubernur adalah 30 tahun,” jelas Aswandi saat dihubungi pada Sabtu (17/8/2024).

Lebih lanjut, Aswandi juga menyinggung tentang pelantikan kepala daerah hasil Pilkada Serentak 2024.

Hal ini sejalan dengan pengesahan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 80 Tahun 2024, yang mengubah beberapa ketentuan dalam Perpres Nomor 16 Tahun 2016 mengenai Tata Cara Pelantikan Kepala Daerah.

“Setelah Presiden Joko Widodo mengesahkan Perpres Nomor 80 Tahun 2024 tentang perubahan tata cara pelantikan, dipastikan bahwa pelantikan Bupati dan Wakil Bupati serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota hasil Pilkada Serentak 2024 akan dilaksanakan secara serentak pada 10 Februari 2025,” ujarnya.

Aswandi menambahkan, aturan baru ini juga menetapkan bahwa pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur akan berlangsung lebih awal, yakni pada 7 Februari 2025.

Perpres ini juga mengatur bahwa pelantikan dapat dilakukan melewati tanggal yang telah ditetapkan, jika ada perselisihan hasil pemilihan yang diselesaikan di Mahkamah Konstitusi.

Berita Terkait

PKS Raih Peringkat Tertinggi dalam Indeks Pelembagaan Partai Politik BRIN, Ahman Nurdin: Ini Pembuktian Kualitas Kelembagaan Partai yang Berintegritas
Himpunan Wanita Disabilitas Indonesia (HWDI) Kabupaten Bekasi Dukung ASIH, Ahmad Syaikhu Janji Wujudkan Jabar Ramah Disabilitas
Lisda Hendrajoni Pastikan Beasiswa PIP Tahap 2 Aman, Masyarakat Diminta Tidak Risau
Fakta Unik Pilkada Pessel: Sudah Berlangsung 4 Kali, Paslon Nomor Urut 1 Tak Pernah Menang
Paslon ASIH Berkomitmen Buka 3 Juta Lapangan Kerja untuk Anak Muda di Jawa Barat
Tingkatkan Partisipasi Kaum Disabilitas dalam Pengawasan Pilkada, Bawaslu Pessel Gelar RDK
Relawan AMIN di Garut Siap Menangkan Paslon ASIH di Pilgub Jabar 2024
Jelang Debat Kedua Pilkada Jakarta, Suswono Pantau Kesejahteraan Masyarakat di Jatinegara

Berita Terkait

Rabu, 30 Oktober 2024 - 21:47 WIB

PKS Raih Peringkat Tertinggi dalam Indeks Pelembagaan Partai Politik BRIN, Ahman Nurdin: Ini Pembuktian Kualitas Kelembagaan Partai yang Berintegritas

Minggu, 27 Oktober 2024 - 22:51 WIB

Himpunan Wanita Disabilitas Indonesia (HWDI) Kabupaten Bekasi Dukung ASIH, Ahmad Syaikhu Janji Wujudkan Jabar Ramah Disabilitas

Jumat, 25 Oktober 2024 - 23:20 WIB

Lisda Hendrajoni Pastikan Beasiswa PIP Tahap 2 Aman, Masyarakat Diminta Tidak Risau

Jumat, 25 Oktober 2024 - 11:52 WIB

Fakta Unik Pilkada Pessel: Sudah Berlangsung 4 Kali, Paslon Nomor Urut 1 Tak Pernah Menang

Rabu, 23 Oktober 2024 - 22:22 WIB

Paslon ASIH Berkomitmen Buka 3 Juta Lapangan Kerja untuk Anak Muda di Jawa Barat

Berita Terbaru