Bandasapuluah.com – Kebakaran menghanguskan delapan bangunan di Jalan RT 04 RW 08, Sungai Bangek, Kelurahan Balai Gadang, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, Jumat (30/7).
Delapan bangunan itu terdiri dari satu panti asuhan dan 7 petak kontrakan.
Kepala Bidang Operasional, Sarana, dan Prasarana Damkar Padang Sutan Hendra mengatakan, pihaknya menerjunkan 7 unit pemadam kebakaran setelah mendapatkan informasi sekira pukul 16.49 WIB.
“Kita mendapatkan laporan dari masyarakat sekira pukul 16.49 WIB dan Tim Damkar langsung menuju lokasi,” ujarnya.
Sutan menjelaskan bahwa dari keterangan saksi Irma Afrianti (40) dirinya melihat api sudah membesar dari satu rumah tersebut . Ia pun segera melaporkan kejadian ke Damkar Padang.
“Setelah dapat informasi kita langsung menuju ke lokasi. Sampai di lokasi sekira pukul 17.05 WIB, dan langsung melakukan proses pemadaman,” ujarnya.
Dikatakannya Pemadaman api berlangsung kurang lebih selama satu jam.
“Api yang membakar satu unit rumah panti asuhan dan 7 kontrakan tersebut berhasil dipadamkan sekitar pukul 18.06 WIB,” katanya.
Klik untuk melanjutkan membaca halaman selanjutnya tentang kerugian dan penyebab kebakaran…
Halaman : 1 2 Selanjutnya