Puluhan pemuda dan pemudi yang tergabung dalam Aliansi Pemuda Inderapura menggelar aksi peduli dengan menggalang dana untuk membantu warga Palestina.
Aksi penggalangan dana yang bertajuk #SelamatkanPalestina dilakukan tepatnya di Simpang tiga Inderapura, Kecamatan Pancung Soal, Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel).
Peserta aksi penggalangan dana, Jhoni Jig mengatakan penggalangan dana dimulai Jumat (22/5/2021). Menurut dia, rencananya aksi penggalangan dana untuk Palestina akan dilakukan hingga dua minggu kedepan.
“Penggalangan dana untuk warga Palestina telah kami lakukan kemarin habis Salat Jumat. Dan akan kami terus kami lakukan hingga dua minggu kedepan,” ujar Jhoni jig.
Jhoni mengatakan, aksi penggalangan dana yang bertajuk #SelamatkanPalestina dilakukan demi kemanusian yang terjadi di Palestina.
“Ini adalah bentuk perjuangan kita untuk membantu saudara-saudara kita yang ada di Palestina,” katanya.
Selain itu, puluhan pemuda-pemudi yang tergabung dalam Aliansi Pemuda Inderapura juga menyatakan sikap dan mengecam kekejaman zionis Israel terhadap warga Palestina.
Mereka juga menuntut pemerintah Indonesia sebagai negara dengan umat Muslim terbesar di dunia tak tinggal diam atas perlakuan yang dilakukan Israel terhadap rakyat Palestina.
Adapun bunyi tuntutannya yaitu,
1. Kemerdekaan adalah hak segala bangsa, dan kemerdekaan palestina adalah mutlak. 2. Mengecam segala bentuk serangan yang dilakukan tentara zionis Israel terhadap Palestina.
3. Menuntut pemerintah Indonesia untuk menyatakan sikap dan tindakan terhadap penjajahan zionis Israel ini.
4.Melakukan segala upaya untuk membantu meringankan beban saudara kita di Palestina.