BPC HIPMI Pesisir Selatan Buka Rekrutmen Anggota Baru Periode 2024-2027, Ini Syaratnya

Sabtu, 13 Juli 2024 - 10:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDASAPULUAH.COM – BPC HIPMI Pesisir Selatan mengumumkan pembukaan rekrutmen anggota baru untuk periode 2024-2027.

Ketua Umum BPC HIPMI Pesisir Selatan Hafizon Anderson mengajak para pengusaha muda di Pesisir Selatan untuk bergabung dan berkontribusi dalam organisasi ini.

“Peluang ini terbuka bagi semua pengusaha muda yang ingin berkembang dan berkolaborasi dalam memajukan ekonomi Pesisir Selatan. Kami mencari individu-individu yang memiliki semangat tinggi dan siap berkomitmen dalam organisasi,” ujar pria yang akrab disapa Hafiz ini.

Rekrutmen ini ditujukan bagi para pengusaha muda berusia di bawah 40 tahun yang berdomisili di Kabupaten Pesisir Selatan dan memiliki usaha yang sedang berjalan.

Calon anggota diwajibkan untuk mengikuti akun Instagram @hipmipessel dan bersedia aktif berorganisasi.

Selain itu, ada biaya administrasi sebesar Rp350 ribu yang harus diselesaikan.

“Pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui link yang telah disediakan. Kami berharap banyak pengusaha muda yang tertarik dan bergabung dengan HIPMI Pessel untuk bersama-sama memajukan dunia usaha di wilayah kita,” tambah Hafiz.

Dengan bergabung di HIPMI Pessel, anggota akan mendapatkan berbagai manfaat, termasuk akses ke jaringan bisnis yang luas, peluang kerjasama, serta berbagai pelatihan dan seminar yang dapat mendukung pengembangan usaha mereka.

Baca Juga :  HIPMI Pessel Gelar Seminar UMKM: Dorong Pelaku Usaha Naik Kelas dengan Branding Istimewa

“Ini adalah kesempatan emas bagi para pengusaha muda di Pesisir Selatan untuk tidak hanya mengembangkan bisnis mereka, tetapi juga berkontribusi dalam membangun ekonomi daerah. Kami menantikan partisipasi aktif dari para calon anggota baru,” tutup Hafiz.

Tertarik untuk bergabung dengan BPC HIPMI Pesisir Selatan? Klik tombol “Daftar” untuk memulai mengisi formulir pendaftaran.

Follow WhatsApp Channel Bandasapuluah.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Diduga Lakukan Pungli, 2 Pemuda Diciduk Polisi Saat Jaga Parkir Liar di Pantai Carocok
Buka Pembekalan Duta Genre Pessel, Wabup Risnaldi: Kunci Masa Depan Adalah Kesungguhan
Si Jago Merah Mengamuk di Pasar Kambang, Satu Unit Rumah Ludes Terbakar
BNK Bakal Berdiri di Pesisir Selatan, Pemkab Matangkan Persiapan
TPPD Pessel Targetkan Kemiskinan Turun di Bawah 4 Persen Lewat 5 Program Unggulan
Hadiri Muscablub Pramuka Pessel, Wabup: Pemkab Dukung Penuh Pembinaan Generasi Muda
Tampil Memukau dengan Lagu Langkisau di Turki, Mahasiswi Pessel Ini Dapat Doa Khusus dari Lisda Hendrajoni
Penguatan SDM, Bawaslu Pesisir Selatan Dorong Profesionalisme dan Kemandirian Lembaga

Berita Terkait

Minggu, 11 Mei 2025 - 21:18 WIB

Diduga Lakukan Pungli, 2 Pemuda Diciduk Polisi Saat Jaga Parkir Liar di Pantai Carocok

Minggu, 11 Mei 2025 - 10:38 WIB

Buka Pembekalan Duta Genre Pessel, Wabup Risnaldi: Kunci Masa Depan Adalah Kesungguhan

Sabtu, 10 Mei 2025 - 17:05 WIB

Si Jago Merah Mengamuk di Pasar Kambang, Satu Unit Rumah Ludes Terbakar

Sabtu, 10 Mei 2025 - 15:28 WIB

BNK Bakal Berdiri di Pesisir Selatan, Pemkab Matangkan Persiapan

Sabtu, 10 Mei 2025 - 15:24 WIB

TPPD Pessel Targetkan Kemiskinan Turun di Bawah 4 Persen Lewat 5 Program Unggulan

Berita Terbaru

error: Content is protected !!